Mukjizat, mu’jizat atau mujizat (Arab معجزة, Baca Mu’jizah) adalah perkara yang di luar kebiasaan, yang dilakukan oleh Allah melalui para nabi dan rasul-Nya, untuk membuktikan kebenaran kenabian dan keabsahan risalahnya.
Mukjizat merupakan kejadian/kelebihan di luar akal manusia yang tidak dimiliki oleh siapapun, karena mukjizat hanya dimilki oleh para rasul yang diberikan oleh Allah SWT kepada para rasul-Nya. Sedangkan apabila ada seseorang yang memilki sesuatu yang luar bisa itu tidak bisa dikatakan sebagai mukjizat melainkan karomah.
Mukjizat biasanya berisi tentang tantangan terhadap apa-apa yang sedang menjadi kebiasaan pada zaman diturunkannya mukjizat tersebut. Misalnya pada zaman Nabi Musa, kebiasaan yang sedang terjadi adalah ilmu sihir maka dengan mukjizat tongkat Nabi Musa bisa berubah menjadi ular dan mengalahkan ilmu sihir orang lain yang ada di sekitarnya. Juga pada zaman Nabi Isa, kebiasaan yang sedang berkembang adalah ilmu kedokteran dan pengobatan, maka pada saat itu mukjizat Nabi Isa adalah bisa menghidupkan orang yang sudah meninggal yang merupakan puncak dari ilmu pengobatan.
Demikian juga pada zaman Nabi Muhammad, trend yang sedang berkembang adalah ilmu sastra. Maka disaat itulah dirunkan Al-Qur’an sebagai mukjizat Nabi Muhammad. Nabi yang pada saat itu tidak bisa membaca dan menulis tapi bisa menunjukkan Al-Quran yang memiliki nilai sastra tinggi, tidak hanya dari cara pemilihan kata-kata tapi juga kedalaman makna yang terkandung di dalamnya sehingga Al-Quran dapat terus digunakan sebagai rujukan hukum yang tertinggi sejak zaman Nabi sampai nanti di akhir zaman.
Mukjizat secara terminologi berasal dari kata al-i’jaz dari ‘ajaza yang artinya melemahkan atau mengalahkan.
Menurut Imam as-Suyithi dalam kitab Al-itqan fi ‘Ulum Al-Qur’an adalah kejadian yang melampaui batas kebiasaan, didahului tentangan, tanpa ada tandingan.
Menurut Ibnu Khaldun adalah perbuatan-perbuatan yang tidak mampu ditiru manusia. Maka ia dinamakan mukjizat, tidak masuk kategori yang mampu dilakukan hamba, dan berada di luar kemampuan mereka.
Kata mukjizat diambil dari bahasa Arab a’jaza-I’jaz yang bererti melemahkan atau menjadikan tidak mampu. Pelakunya (yang melemahkan) dinamakan mukjiz dan pihak yang mampu melemahkan pihak lain sehingga mampu membungkamkan lawan, dinamakan mukjizat. Tambahan ta’ marbuthah pada akhir kata itu mengandung makna mubalaghah (superlatif).
Mukjizat didefenisikan oleh para pemeluk agama Islam, antara lain, sebagai suatu hal atau peristiwa luar biasa yang terjadi melalui seorang yang mengaku nabi, sebagai bukti kenabiannya yang ditantangkan kepada orang-orang yang ragu, untuk melalukan atau mendatangkan hal serupa, tetapi mereka tidak mampu melayani tantangan itu. Dengan redaksi yang berbeda, mukjizat di definisikan pula sebagai sesuatu luar biasa yang diperlihatkan Allah melalui para nabi dan Rasulnya, sebagai bukti atas kebenaran pengakuan kenabian dan kerasulannya.
Manna’ Al-Qaththan mendifinisikannya sebagai berikut :
“suatu kejadian yang keluar dari kebiasaan, disertai dengan unsur tantangan, dan tidak akan ditandingi.”
Berikut Adalah 21 Himpunan Mukjizat Rasullulah :
1- Ketika Rasullulah Dalam Kandungan
2- Ketika Zaman Kanak-Kanak Rasullulah
3- Pengalaman Maisarah
4- Pohon Kayu & Batu Mengucapkan Salam
5- Pemuda Tertidur Lena
6- Pohon Kayu Dipanggil Rasullulah
7- Kebenaran Tekaan Rasullulah
8- Bulan Terbelah Dua
9- Utbah Dimakan Singa
10 Abu Jahal Dihalangi Unta Yang Besar
11-Abu Bakar Digigit Ular
12-Kaki Kuda Suraqah Terbenam
13-Kambing Kurus Mengeluarkan Susu
14-Orang Quraisy Mati
15-Dapat Menduga Maksud Buruk Umair
16-Menyembuh Mata Qatadah
17-Rasullulah Membelah Batu
18-Makan Sikit Jadi Banyak
19-Ribut Taufan Menimpa Musuh
20-Pancaran Air Dari Jari Rasullulah
21-Al-Quran Mukjizat Terbesar
Sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Mukjizat#cite_note-0
http://mukjizatdiislam.blogspot.com/2008/05/pengertian-mukjizat.html
http://ical88.multiply.com/journal/item/5/PENGERTIAN_DAN_MACAM-MACAM_MUKJIZAT
http://whizteenz.tripod.com/mukjizat.html#mukjizat11
Assalammualaikum w.k.t,
Jaga adab semasa komen dan berbaik-baiklah sesama blogger. Insaallah komen anda akan mselim3 balas... tunggu!!
Admin;mselim3 EmoticonEmoticon